English Language Indonsian Language

Pilihan Pekerjaan Dengan Fleksibilitas Waktu

sumber berita : https://bit.ly/2YUxplg

Bandung, ITB Career Center - Pekerjaan dengan jam kerja yang fleksibel semakin populer beberapa tahun kebelakang. Para pofesional modern lebih memilih bekerja dengan waktu yang fleksibel karena bebas dan memiliki lebih banyak waktu untuk kehidupan pribadi. Dikutip dari Indeed.com, berikut adalah beberapa pekerjaan yang memiliki waktu kerja yang fleksibel.

Perawat Kesehatan Pribadi

Tugas Utama seorang perawat kesehatan pribadi adalah berkunjung ke rumah pasien untuk memberikan perawatan di rumah secara khusus. Biasanya kita tidak harus datang setiap hari, ada waktu-waktu tertentu kita mengunjungi pasien. Selain itu ada beberapa tugas-tugas lain yang kita kerjakan seperti persiapan makanan, perawatan pribadi dan perawatan pasca operasi. Sebagai perawat kesehatan pribadi, kita dipekerjakan oleh program perawatan rumah sakit atau fasilitas medis lainnya.

Teknisi Komputer

Tugas Utama seorang teknisi komputer adalah memperbaiki perangkat lunak dan perangkat komputer lainnya setiap kali ada masalah dengan sistem. Mereka mengatur perangkat komputer, menginstal perangkat lunak, mengkonfigurasi program, driver dan memelihara peralatan. Banyak teknisi bekerja untuk perusahaan yang fleksibel seperti Amazon atau Google, bahkan mereka dapat bekerja sepenuhnya dari rumah.

Fotografer

Banyak orang menggunakan jasa fotografer untuk mengabadikan berbagai acara penting, diantaranya pernikahan, potret keluarga, bayi baru lahir hingga liburan keluarga. Pekerjaan sebagai fotografer tidak terikat waktu yang pasti, kita memiliki waktu yang cukup fleksibel. Kita bekerja sesuai dengan pesanan klien.

Pelatih Olahraga Pribadi

Pelatih pribadi membantu klien untuk mencapai tujuan kesehatan melalui olahraga. Mereka melakukan evaluasi, mengatur jadwal latihan dan membuat metode pelatihan yang terbaik secara privat. Sebagai pelatih pribadi, kita dapat bekerja dengan klien di gym lokal, pusat medis, rumah sakit, perusahaan perawatan kesehatan, pusat pengobatan olahraga, rumah klien atau studio kebugaran milik kita sendiri.

Copywriter

Copywriter bekerja dengan mengembangkan ide-ide, menulis konten, membuat slogan dan bekerja sama dengan klien untuk menyelesaikan suatu proyek. Copywriter bergantung pada agensi atau kita bisa menjadi seorang freelancer. Peluang menjadi seorang freelancer cukup luas, copywriting dapat menjadi karier yang menguntungkan bagi seseorang yang senang bekerja dengan waktu yang fleksibel.


Memiliki jam kerja yang fleksibel memberikan waktu kepada kita untuk menikmati kehidupan kerja dan kehidupan pribadi yang lebih baik. Beberapa pekerjaan ini dapat menjadi pilihan karir kita yang tidak begitu tertarik terikat jam kantor biasa. (Mar)

 

Logo ITB Logo ICC ITB

GKU Timur ITB Building

Jln. Ganesha 10, Bandung 40132 Indonesia

Customer Service

Phone & Fax: (+62-22) 2509177

career@itb.ac.id

Employer Service

Phone & Fax: (+62-22) 2509162

Email : employerservices@itb.ac.id

© Direktorat Kemahasiswaan Institut Teknologi Bandung